Nina Mariana

Blog Seputar Kesehatan, Obat & Terapi



Gizi seimbang cewek atif

Umumnya, anak remaja atau dewasa muda yang lagi aktif sekolah, kuliah, kerja, atau sedang kejar mimpi tidak memperhatikan asupan makanannya sehari-hari. Asalkan enak di lidah dan bikin kenyang, mereka aggap sudah cukup. 



Asupan makanan yang seimbang itu penting banget buat mendukung semua aktivitas. Bukan cuma soal jaga berat badan, tapi juga supaya tetap semangat, fokus, dan nggak gampang sakit. Sayangnya, banyak yang masih anggap “sehat” itu berarti harus diet ketat, makan sedikit, atau bahkan skip makan. Padahal, yang dibutuhkan tubuh kita adalah gizi seimbang. Gizi seimbang adalah pola makan yang mengandung karbohidrat, protein, lemak sehat, vitamin, dan mineral dalam porsi yang pas, bukan lebih, bukan kurang.



Begini pola makan pintar dengan gizi seimbang yang bikin tubuh bahagia!



1. Karbohidrat: Energi Buat Beraktivitas

Karbohidarat adalah sumber energi untuk aktivitas dan utama buat tubuh, contohnya nasi merah atau nasi putih, kentang rebus, jenis umbi-umbian atau roti gandum. Prosi karbohidrat cukup 1/3 dari isi piring.



2. Protein

Protein itu penting untuk pertumbuhan dan perbaikan sel, bangun otot dan jaga kesehatan kulit. Apalagi di masa remaja dan dewasa muda, tubuh masih terus berkembang. Contoh protein antara lain telur, daging tanpa lemak, ikan (plus omega-3-nya bagus buat otak!), tahu dan tempe, kacang-kacangan.



3. Sayur dan Buah: 

Sayur dan buah itu sumber serat, vitamin, dan antioksidan, juga bantu pencernaan lancar dan kulit glowing alami . Contoh sayur (Bayam, wortel, brokoli, selada—semakin warna-warni, semakin baik!) dan buah (Pisang, apel, pepaya, jeruk, atau buah lokal lain). Isi setengah piring dengan sayur dan buah tiap makan.



4. Susu dan Produk Olahan

Masa remaja adalah waktu emas buat membangun tulang yang kuat. Pilih susu rendah lemak, yogurt, atau keju secukupnya untuk asupan kalsium harian.



5. Air Putih

Minum air putih minimal 8 gelas sehari atau sesuai kebutuhan tubuh, jangan sampai kehauasan. Kurangi minuman manis berlebihan, ya! Gula tambahan bisa bikin energi cepat naik-turun dan berpengaruh ke berat badan.



Hindari Kebiasaan Ini:

Makan asal kenyang tanpa lihat gizi

Sering ngemil junk food atau minuman boba berlebihan

Tidak sarapan 

Terlalu percaya mitos diet ekstrem



Tips Simpel:

Bawa bekal dari rumah biar lebih sehat dan hemat

Makan teratur 3 kali sehari tambah camilan sehat

Cek piringmu: sudah seimbang belum?



Tubuh adalah investasi jangka panjang. Makan bukan cuma soal kenyang, tapi juga soal mencintai diri sendiri dengan memberi yang terbaik. Selain itu, penting juga untuk makan secara teratur, tidak melewatkan sarapan, dan membatasi makanan tinggi gula, garam, serta lemak jenuh. Tubuh sehat, pikiran fokus, dan maka kita bisa tetap aktif dan semangat mencapai semua tujuan hidup! 


Gizi seimbang

Sumber:

1. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia. Gii dan KEsehatan Remaja. 2019

2. Kementerian Kesehatan. Panduan Gizi Seimbang. 2024





Tidak ada komentar: